Sejarah berdirinya IPSNU PAGAR NUSA ini pada umumnya dilatarbelakangi oleh perasaan gelisah yang dirasakan oleh para ulama terutama perguruan pencak silat yang kala itu tidak ada suatu wadah yang menaungi perguruan pencak silat berakhidah ahlussunah wal jama'ah annadliyah yang jumlahnya tidak sedikit, jadi sangat disayangkan jika perguruan pencak silat di lingkungan NU kala itu tidak ada wadah tersendiri untuk bersatu dalam suatu wadah. Suatu ketika pendekar asal Ponorogo,Jawa Timur Yaitu Drs. KH. Muhammad Nur Aziz (guru besar Batara Perkasa) yang mempunyai gagasan untuk mendirikan sebuah wadah khusus perguruan pencak silat di kalangan NU, karena beliau terinspirasi dari organisasi Islam Muhammadiyah yang memiliki organisasi otonom yaitu Tapak Suci sedangkan Nahdlatul Ulama belum memiliki dikala itu. Lantas kemudian dari situlah Akhirnya Drs. KH. Muhammad Nur Aziz menyampaikan gagasannya ke KH. Lamro Asyhari Muridnya sendiri yang ada di Tebuireng ...
Setiap Perguruan Bela Diri pasti mempunyai Lambang dan Tanda Pengenal Perguruan yang bisebut Badge, yang umum dipasang pada seragam latihannya serta mempunyai Arti Tertentu. Demikian juga dengan Perguruan Beladiri BATARA PERKASA,yang juga memiliki Lambang/Badge Perguruan yang memilki kandungan arti sebagai berikut :
• Warna Bingkai Dasar Putih
Melambangkan Kesucian, artinya setiap siswa dan warga perguruan beladiri Batara Perkasa dimulai hati yang suci.
• Warna Merah
Melambangkan Keberanian, artinya Perguruan Beladiri BATARA PERKASA menanamkan kepada siswa dan warga perguruan beladiri Batara Perkasa supaya memiliki jiwa pemberani untuk membela kebenaran Amar Ma'ruf Nahi Munkar.
• Warna Hitam
Melambangkan Kekuatan, artinya Perguruan Beladiri BATARA PERKASA menanamkan kekuatan fisik lahiriyah dan bathiniyah kepada siswa dan warga.
• Warna Hijau
Melambangkan Kedamaian, artinya Perguruan Beladiri BATARA PERKASA menanamkan kepada siswa dan warga untuk selalu hidup damai di masyarakat.
• Bintang
Melambangkan Ketuhanan, sesuai ideologi NKRI yaitu Pancasila pada sila pertama Ketuhanan Yang Maha Esa, artinya Perguruan Beladiri BATARA PERKASA menanamkan kepada siswa dan warga pondasi keyakinan bahwa manusia diciptakan oleh Tuhan Yang Maha Esa.
• Perisai dan Pedang
Melambangkan Pertahanan, artinya Perguruan Beladiri BATARA PERKASA menanamkan kepada siswa dan warga untuk pertahanan tidak Adigang Adigung Adiguna di masyarakat.
• Tapak Tangan Miring
Melambangkan Rukun Islam dan Ideologi Pancasila, artinya Perguruan Beladiri BATARA PERKASA menanamkan kepada siswa dan warga untuk benar-benar menerapkan Rukun Islam dan Ideologi Pancasila.
• Tangan Mengepal
Melambangkan Persatuan dan Kekuatan , artinya Perguruan Beladiri BATARA PERKASA menanamkan kepada siswa dan warga untuk selalu bersatu, jika kita bersatu maka akan kuat dan akan bisa mengalahkan segalanya.
• Simbol Garis Vertikal dan Horizontal
Melambangkan Hablum Minallah dan Hablum Minannas, artinya Perguruan Beladiri BATARA PERKASA menanamkan kepada siswa dan warga untuk bagaimana kedua hubungan ini saling sejalan/seiring.
• Tulisan BATARA PERKASA dan PONOROGO
Artinya Perguruan Beladiri ini bernama BATARA PERKASA dan di dirikan di PONOROGO.
Komentar
Posting Komentar